Bandung, 7 Mei 2024

Prodi Pendidikan Masyarakat Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia menyelenggarakan Seminar Progres jenjang S1-S3. Penyelenggaraan seminar progres ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan penyusunan karya ilmiah mahasisiwa di program studi pendidikan masyarakat. Adapun jadwal pendaftaran untuk mengikuti seminar progres ini dimulai dari tanggal 6-17 mei 2024. Syarat yang harus dilengkapi oleh mahasiswa diantaranya:
- Baca dan Pelajari pedoman pelaksanaan seminar penelitian
- Mendaftar ke prodi dan ke SIAS
- Menyerahkan Dokumen Hard File dan mengupload soft file bab I-Bab 3, Kisi-kisi, serta instrumen penelitian
- Mengupload soft file daftar rujukan yang tercantum di dalam daftar pustaka dan soft file SK Pembimbing
- Mahasiswa yang akan mengikuti seminar progres diwajibkan untuk mengajukan 3 nama mahasiswa pembahas dan mahasiswa pembahas wajib mengisi lembar kesediaan yang dapat diakses di bit.ly/KelengkapanSeminarProgres
- Dokumen hardfile dikirimkan ke prodi dan soft file dikirimkan melalui bit/lyKelengkapanSeminar/Progres
Leave a Comment